Kamis, 14 Januari 2016

[Master Post] Indonesia Romance Reading Challenge 2016

Yeay, untuk pertama kalinya aku ikut Reading Challenge! Indonesian Romance Reading Challenge 2016 ini adalah salah satu dari beberapa RC yang jadi target buat aku ikuti. Sebelumnya, tahun 2015 lalu aku udah pengen ikutan RC, tapi karena ada beberapa kendala, baru bisa ikut tahun ini. Host IRRC 2016 ini adalah Mbak Rizky Mirgawati.

Untuk RC ini aku pilih level Middle dulu deh, ya. Takutnya ntar ga kuat xD






Peraturan IRRC 2016 ini ga beda jauh dengan tahun lalu, cuma ada beberapa perbaikan biar Reading Challenge yang satu ini bisa sedikit sempurna.

RULES



1. Indonesian Romance Reading Challenge ini berdurasi selama satu tahun, dimulai dari bulan Januari sampai Desember 2016. 

2. Memasang button IRRC 2016 di sidebar blog kalian dan memberikan tautan balik ke postingan ini.

3. Disarankan membuat master post dan menautbalikkan ke link Master Post IRRC 2016. Dan pada akhir tantangan, dipersilahkan membuat wrap-up post sebagai rekap hasil bacaan selama setahun ini. Jika tidak membuat masterpost, mohon setelah mendaftarkan link blog kalian dan juga alamat email, serta level yang akan kalian ambil di kolom komentar postingan ini

4. Bagi yang tidak punya blog, bisa membuat shelf di Goodreads dengan nama shelf "IRRC 2016" dan silakan daftarkan linknya di kolom komentar postingan ini

5. Syarat buku bacaan yang dapat diikutkan dalam IRRC 2016 ini adalah:
- Buku yang dibaca adalah buku fiksi bergenre romance, boleh berupa novel, antologi, kumpulan cerpen, novella, dan sejenisnya; bukan komik dan buku nonfiksi.
- Buku yang dibaca harus buku karya pengarang Indonesia, bukan buku terjemahan karya pengarang luar negeri. 
- Buku yang dibaca boleh terbitan dari tahun kapanpun, penerbit manapun, asal masih memiliki nuansa romance di dalamnya. 
6. Diperbolehkan re-read atau membaca ulang. 
7. Diharuskan menyelesaikan bacaan dan membuat review. Review dapat ditulis di blog (tidak harus blog buku, tapi masih merupakan blog aktif), note Facebook, atau review Goodreads. 
8. Buku-buku yang dibaca boleh digabung dengan Reading Challenges lain yang kalian ikuti. 
9. Dapat memilih level challenge IRRC 2016 berikut ini:

Easy : membaca 1 - 10 buku 
Middle : membaca 11 - 20 buku
Hard : membaca 21 - 30 buku
Maniac : membaca lebih dari 30buku

Naik level diperbolehkan asal memberitahu lewat kolom komentar.
10. Pendaftaran dibuka mulai 12 Januari-30 November 2016.
11. Update reading progress akan dibuka setiap tiga bulan sekali. Akan diadakan giveaway untuk peserta yang mengupdate progressnya saat link update dibuka.

Giveaway Indonesian Romance Reading Challenge 2016

1. Di akhir acara, akan dipilih 2 (DUA) orang yang menyelesaikan tantangan dengan jumlah buku bacaan terbanyak. Hadiah yang disediakan adalah voucher buku sebesar Rp200.000 (untuk pemenang pertama) dan Rp 150.000 (untuk pemenang kedua). Artinya, hadiah hanya berlaku bagi peserta yang berada di wilayah Indonesia saja.
2. Doakan saja, kalau ada rezeki lebih banyak, mungkin ada penambahan hadiah. Dipersilahkan untuk kalian yang ingin menjadi donatur, dengan lapang dada akan diterima.

Jika ada masih yang kurang dimengerti dan ingin ditanyakan, silahkan layangkan pertanyaan ke Ky's Book Journal, atau ke twitter @RizkyMirgawati, atau via surel kikyavis[at]gmail[dot]com.

Yuk, habiskan buku di timbunan dan baca karya - karya pengarang Indonesia!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar